January10 , 2026

Sugianto Terima Penghargaan Nasional dari Presiden Lee Jae Myung atas Aksi Kemanusiaan

Share

terkinni.id – Sugianto, nelayan asal Indonesia yang pada Maret 2025 lalu berhasil menyelamatkan 7 orang lansia dari peristiwa kebakaran di Desa Yeongdeok, pada Jumat (2/1) lalu menerima penghargaan penghormatan dari Presiden Korea Selatan, Lee Jae Myung.

Penghargaan ini merupakan penghargaan nasional hasil rekomendasi seluruh rakyat Korea Selatan kepada insan-insan yang dianggap telah berjasa dan menjadi pahlawan bagi masyarakat.

Sugianto diketahui berasal dari Indramayu dan bekerja sebagai nelayan di Korea Selatan. Pemerintah Korea Selatan kemudian menilai aksi heroik Sugianto dalam peristiwa kebakaran tersebut merupakan contoh nyata solidaritas kemanusiaan tanpa memandang latar belakang kewarganegaraan.

Selain Sugianto, terdapat 21 orang lainnya yang memperoleh penghargaan ini, termasuk Uskup Do Bong, uskup pertama Keuskupan Katolik Andong, yang mengabdikan diri selama 71 tahun untuk kalangan kurang mampu, namun telah wafat tahun lalu.

Upacara penghargaan ini sendiri dilakukan di Balai Pertemuan Istana Kepresidenan (Cheong Wa Dae) dengan kehadiran langsung Presiden Lee Jae Myung.

Related

Hana Bank Dukung Pendidikan Siswa Jakarta Indonesia Korean School Lewat Beasiswa Senilai Rp100 Juta!

terkinni.id – Sebagai bentuk dukungan terhadap prestasi akademik siswa...

Platform K-Beauty Kelph Buka Store Terbesar di Jakarta!

terkinni.id – Platform kecantikan asal Korea Selatan, Kelph, mengumumkan...

Ringankan Beban Keuangan, Indonesia Kurangi Pesanan Pesawat Tempur Boramae KF-21

terkinni.id – Menurut sumber industri dan media asing pada...

NK Global Holdings Upayakan Peningkatan Kualitas Tenaga Medis Indonesia

terkinni.id – NK Global Holdings, sebuah perusahaan manajemen layanan...